Kamis, 08 April 2010

kumpulan pantun

pergi berlayar ke bermuda celana
layar perak sobek di tambal
rajin belajar di saat muda
agar kelak tidak menyesal
ke hulu naik perahu
ke hilir kita berlayar
jika kamu ingin tahu
kamu harus banyak belajar
bila sayur sudah di jeram
nyalakan api supaya hangat
bila jujur terhadap orang
hidup mati badan selamat
berburu rusa di tengah hutan
jangan lupa pakai jeruji
hormati guru sayangi teman
itu adalah sifat terpuji
tanjung perak di surabaya
naik kapal ke bukit tinggi
jika kamu kaya raya
banyak lah amal dan rendah hati
merantau orang ke jakarta
untuk mencari sesuap nasi
meski engkau jauh di mata
namun selalu dekat di hati
pergi ke sungai membawa kayu
tidak lupa memetik maja
jangan lah engkau suka merayu
lebih baik kita berteman saja


karya : santy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar